Bahagianya Mengikuti MPLS Hari Ke-2 di SD Islam Hidayatullah Semarang

Share it

Semarang, sdislamhidayatullah.sch.id – Sejak pagi, dari depan pintu gerbang SD Islam Hidayatullah sudah nampak wajah-wajah penuh semangat memasuki area sekolah tercinta ini. Benar saja, hari ini merupakan hari kedua anak-anak mengikuti MPLS. Sama halnya dengan pelaksanaan MPLS di hari pertama, pada hari kedua ini, MPLS mulai dilaksanakan serempak pukul 07.00 dari kelas 1 sampai kelas 6. Pelaksanaannya difokuskan di dalam kelas. Hal ini berbeda dengan pelaksanaan pada hari sebelumnya, kegiatan terbagi dalam 2 tempat. Kelas 1 bertempat di hall lantai 1, dilanjutkan di dalam kelas, sedangkan kelas 2–6 dilaksanakan di musala dan di kelas.

Banyak kegiatan yang akan diikuti oleh anak-anak pada hari kedua ini. Diawali dengan apel pagi dan tahfiz. Apel pagi akan dipimpin oleh seorang kapten kelas dan tahfiz dilaksanakan di bawah bimbingan guru serta pendamping masing-masing kelas. Adapun surat pendek yang dibaca saat tahfiz, yakni surat pendek berdasarkan target hafalan pada masing-masing jenjang.

Setelah itu, dilanjutkan dengan penyampaian visi misi sekolah. Hal ini sangat penting disampaikan kepada anak-anak supaya mereka mengetahui apa visi dan misi sekolah kita dan nantinya bisa bersama-sama mewujudkannya.

Hal selanjutnya yang disampaikan dan diingatkan kembali adalah tentang tata tertib sekolah. Tidak dapat dimungkiri, pandemi yang melanda beberapa waktu lalu sudah sangat meluluhlantakkan pembiasaan karakter yang selama ini dibangun oleh civitas akademica SD Islam Hidayatullah. Tata tertib yang disampaikan kepada anak-anak, meliputi 2 bab, yaitu:

1. Bab 1 tentang tugas dan kewajiban siswa
2. Bab 2 berisi tentang sanksi-sanksi dan jenis-jenis pelanggaran

Materi berikutnya yang telah tertera dalam jadwal adalah nonton film budaya SD Islam Hidayatullah. Sesi ini tentu saja sudah ditunggu oleh anak-anak. Dengan menonton video, mereka akan lebih rileks. Juga, apa yang mereka lihat diharapkan bisa dicerna dengan maksimal dan memudahkan untuk melaksanakannya setiap hari. Video yang berdurasi 20 menit lebih 13 detik ini berisi pembiasaan karakter/budaya sekolah yang diantaranya adalah prosedur:
1. Bertamu di SD Islam Hidayatullah
2. Penyiraman tanaman
3. Apel pagi dan masuk kelas
4. Doa pagi, tahfiz, dan literasi
5. Pembelajaran di kelas
6. Pembelajaran komputer
7. Izin keluar masuk kelas
8. Buang air kecil dan besar
9. Pelaksanaan wudu dan salat berjamaah
10. Adab dengan guru

Selanjutnya, anak-anak mendapatkan jeda istirahat selama 20 menit. Sebagian dari mereka ada yang membuka bekal dan menikmatinya di dalam kelas, sebagian menuju ke kantin untuk berburu makanan dan minuman favorit. Sebagian lainnya, dengan langkah cepat menuju lapangan untuk melakukan permainan fisik. Waktu 20 menit sudah dapat me- refresh kembali semangat mereka untuk mengikuti MPLS pada sesi berikutnya.

Sosialisasi dan stimulasi prosedur masuk sekolah (penyambutan siswa) menjadi agenda anak-anak seusai jam istirahat. Dengan masih bersemangat, mereka mengikuti arahan dari wali kelas dan guru pendampingnya. Dilanjutkan dengan prosedur praktik izin keluar masuk kelas.
Rangkaian materi hari kedua ini ditutup dengan prosedur adab kepada guru. Adab kepada guru merupakan salah satu hal yang patut disampaikan kepada anak-anak secara kontinu supaya generasi penerus ini mengetahui dan selalu mengingat betapa besar manfaat yang akan mereka peroleh jika bisa memperlakukan guru dengan sebaik-baiknya.
Kegiatan MPLS diakhiri dengan melakukan apel siang, membaca doa sebelum pulang, dan penutup majelis. Saat keluar dari masing-masing kelas, nampaklah langkah-langkap tegap mereka seolah mengisyaratkan AKU SIAP BERPERILAKU SESUAI ADAB yang ada di SD Islam Hidayatullah.

Doa kami selalu untuk kalian anak-anak hebat, insan khoiru ummah.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *